Solskjaer Akan Latih Man United seperti Era Ferguson

Berita Bola, Solskjaer Akan Latih Man United seperti Era Ferguson
Pelatih sementara Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku bahwa gaya melatihnya selama ini tak jauh berbeda dengan Sir Alex Ferguson. Solskjaer mengatakan hal tersebut karena ia mengaku banyak terinspirasi dari cara melatih Ferguson saat menangani The Red Devils –julukan Man United.
Sebagaimana diketahui, Solskjaer pernah berada di Man United selama hampir 11 tahun. Dalam kurun waktu tersebut, ia merasakan bagaimana cara kepelatihan Ferguson hingga mampu membuat Man United berjaya kala itu. Karena kagum dengan cara kepelatihan Ferguson itu, maka Solskjaer mengaku ingin meniru perbuatan mantan bosnya tersebut, namun tentu dengan ciri khasnya.
[ Baca Juga : Bale Anggap Kemenangan Madrid Lebih Penting ketimbang Hattrick ]
Kini dengan dipercaya melatih Man United, Solskjaer pun semakin bersemangat untuk menerapkan gaya permainan layaknya era Ferguson dulu. Ia merasa Ferguson sangat pandai mendekatkan diri kepada para pemainnya. Karena itu, ia pun juga akan mencoba untuk bisa mengenal lebih baik dengan para pemain tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut.
“Saya mendapatkan gaya melatih saya darinya (Ferguson). Dia adalah orang yang sangat berpengaruh (terhadap gaya kepelatihan Solskjaer). Akan tetapi saya memiliki kepribadian yang berbeda. Saya harus menjadi diri saya sendiri,” ucap Solskjaer, dikutip dari KamusJudi.
“Saya menyukai orang, berbicara dengan orang, terlibat dengan banyak orang, melihat mereka dapat mengekspresikan diri sendiri, di mana pun mereka bekerja. Kami hanya ingin melihat semua orang mengekspresikan diri. Itulah yang membuat saya bahagia,” pungkasnya.