Emery: Arsenal Taruh Hormat kepada Qarabag

Berita Bola, Emery: Arsenal Taruh Hormat kepada Qarabag
Pelatih Arsenal, Unai Emery, menaruh rasa hormat kepada Qarabag yang akan menjadi lawan di laga kedua Grup E Liga Eropa 2018-2019. Apalagi laga tersebut akan berlangsung di Stadion Olympic Baku, Kamis (4/10/2018) malam WIB.
Mantan pelatih Paris Saint-Germany (PSG) tersebut mengaku sangat mewaspadai Qarabag yang memiliki ketangguhan kala bermain di kandang. Begitu pun dengan performa mereka yang cukup apik di laga perdana Liga Eropa 2018-2019. Meski menelan kekalahan di markas Sporting Lisbon, tetapi Emery tetap memuji permainan Qarabag.
“Kami sangat menghormati mereka (Qarabag). Mereka memulai dengan penampilan yang bagus melawan Sporting Lisbon di Lisbon pada pertandingan pertama,” ungkap Emery, mengutip dari Kamusjudi.
[ Baca Juga : Ross Barkley harus mendapatkan kembali Inggris, kata bos Chelsea Maurizio Sarri ]
“Mereka kalah 2-0 tetapi mereka memberikan kinerja yang sangat baik melawan Sporting Lisbon, dengan pemain yang bagus dan juga dengan semangat yang baik serta permainan taktis yang baik,” tambahnya.
Emery pun membandingkan performa Qarabag pada musim lalu yang berhasil tampil ke fase grup Liga Champions. Bahkan pada laga tersebut, Qarabag mampu mengimbangi Atletico baik di kandang (0-0) maupun tandang (1-1).
“Saya ingat, tahun lalu di sini, Atletico Madrid ada dua pertandingan melawan mereka. Atletico tidak bisa menang. Bagi saya, dua contoh yang sangat baik bagi kami untuk menghormati mereka,” tutup pelatih berpaspor Spanyol tersebut.